Resep Kue Maksuba Engkak Delapan Jam dari Nenek

Firbie.com - Resep Kue Maksuba Engkak Delapan Jam dari Nenek

Hai semua,, 
Jumpa lagi pada blog kesayangan kita....

Dalam suasana liburan seperti saat ini sudah penat rasanya jika anda masih membahas masalah pekerjaan. 



#CaraMembuatKue

#CaraMembuatKueMaksuba

#CaraMembuatKueMaksuba

#CaraMembuatKueEngkak

#CaraMembuatKueDelapanJam

#CaraMembuatKueSarangSemut

#ResepKue

#ResepKueNenek


********************
"Mohon keikhlasannya untuk tonton sampai selesai dan subscribe channel youtube saya Day-X Studio yah..."
********************



Yang namanya liburan ya libur juga bahas pekerjaan, dan yang perlu dibahas adalah bikin masakan untuk mengisi waktu liburan, ya kan !

Biasanya blog saya membahas tentang materi pendidikan di sekolah serta membagikan file - file penting dalam urusan pendidikan kepada rekan-rekan guru baik para ibu guru maupun pak guru.

Nah pada kesempatan kali ini saya ingin membagikan postingan yang tidak ada hubungannya dengan pekerjaan sekolah. postingan ini hanya berhubungan untuk mengisi waktu luang bersama keluarga di rumah atau di tempat liburan.

Ok, kita langsung ke materi...

Resep Kue Maksuba Engkak Delapan Jam dari Nenek

Judul in saya buat karena memang resep yang didapat dari seorang nenek yang memiliki beberapa cucu. Ya, nenek tersebut adalah emak saya sendiri.

Karena ibu saya sudah tua dan sudah tidak kuat lagi untuk membuat masakan ataupun makanan yang pernah menjadi Kue Viral Tahun 1990-an, maka saya mencoba untuk memposting resep-resepnya ke publik agar bisa bermanfaat untuk semua.

Kita langsung ke dapur ...

Kue Maksuba

-Bahan

    1. telur bebek      24 butir
    2. gula pasir        2 gelas
    3. susu                 setengah bleg lebih (1/2 kaleng lebih)
    4. mentega          1 setengah gelas
    5. susu bubuk      2 ons

-Catatan :
Susu bubuk diencerkan dahulu kemudian dikocok sampai rata setelah itu masukkan kedalam kocokan telur yang sudah mengembang.

-Cara membuat kue Masuba:
Telur dikocok dengan gula sampai mengembang, setelah itu masukkan susu + mentega + susu bubuk yang sudah diencerkan.




Kue Engkak

-Bahan
    1. telur     8 butir
    2. susu     8 sendok makan
    3. bumbu lapis secukupnya
    4. kelapa goreng 4 ons
    5. santan kental yang telah menjadi gelendo 7 gelas
    6. mentega 6 sendok makan
    7. garam halus 1 sendok makan
    8. tepung ketan 1 bungkus
    9. gula pasir 1 kilo
    10. fanili 2 bungkus

-Cara membuat kue Engkak:

1. Tepung ketan digoreng terlebih dahulu dan diayak sampai halus. 
2. Telur dan gula dikocok sampai mengembang kemudian masukkan gelendo - mentega - susu dll.
3. masukkan ketan sedikit demi sedikit dan diaduk hingga rata lalu dipanggang.



Kue Delapan Jam

- Bahan :
    1. telur bebek 10 butir
    2. susu kental    1 blek lebih
    3. mentega 1/4 ditambah 2 sendok makan (diencerkan)
    4. fanili 2 bungkus
    5. gendum 2 sendok makan
    6. gula pasir 3 ons

- Cara membuat kue Delapan Jam:

1. telur dikocok + gula sampai mengembang kemudian masukkan fanili, mentega yang telah dicairkan tadi dan susu.
2. masukkan gendum sedikit demi sedikit dan diaduk sampai rata.
3. lalu kukus sampai 9 jam
4. setelah itu panggang sebentar supaya kering



Kue Sarang Semut

-Bahan :

    1. telur ayam         6 butir
    2. gula putih         2 gelas
    3. gendum             2 gelas
    4. air                     2 gelas
    5. mentega           6 sendok makan dicairkan
    6. susu encer        1/3 bleg
    7. soda                  1 sendok teh
    8. Fermipan          2 sendok teh

-Cara membuat kue sarang semut:
1. gula dikaramel sampai hancur lalu masukkan air sedikit demi sedikit.
2. telur diaduk jangan sampai kembang kemudian masukkan susu dan diaduk sampai rata. Kemudian masukkan pula fermipan - soda dan diaduk sampai rata.
3. kemudian masukkan karamel yang masih hangat kuku sedikit demi sedikit.
4. masukkan mentega cair dan siap dibakar.

#-------------------------------#

Itulah postingan Resep Kue Maksuba Engkak Delapan Jam dari Nenek kali ini, semoga bisa membantu anda.

Jika artikel Resep Kue Masuba Engkak Delapan Jam dari Nenek ini dirasa bermanfaat silahkan bagikan dengan teman-teman anda melalui media sosial.

Berikan kritik dan saran anda pada kolom komentar yang berhubungan dengan artikel ini serta untuk dapat membangun blog ini untuk menjadi lebih baik ke depannya.

Silahkan baca artikel saya yang lainnya pada blog ini untuk melengkapi referensi anda.

********************
"Mohon keikhlasannya untuk tonton sampai selesai dan subscribe channel youtube saya Day-X Studio yah..."
********************

Terima kasih sudah mampir ke blog ini.

Salam,
Day-X


Tidak ada komentar:

Posting Komentar